BNI Digimudik Alokasikan 7.500 Tiket Mudik Gratis

JAKARTA (Bisnis Jakarta) – BNI kembali mewarnai bulan suci Ramadhan Tahun 1439 Hijriyah atau tahun kali ini dengan menggelar BNI Digimudik 2018. Tahun ini, peserta mudik tanpa biaya dari BNI ini diperkenalkan dengan cara pendaftaran secara online. BNI menyiapkan pilihan moda transportasi beragam, mulai dari Bus Executive AC, Kereta Api Executive, hingga Pesawat. Demikian terungkap dalam acara Silaturahmi BNI dengan Media sekaligus Buka Puasa Bersama di Jakarta, Kamis (24/5).

Hadir pada kesempatan tersebut Direktur Ritel Banking BNI Tambok Setyawati. Tambok menyatakan, BNI Digimudik 2018 ini dilaksanakan sebagai bentuk apresiasi terhadap loyalitas nasabah dan menjadi sarana bagi BNI untuk memaksimalkan program akuisisi dalam upaya meningkatkan Dana Pihak Ketiga (DPK). Aktivitas ini juga sekaligus menjadi bentuk kepedulian BNI untuk membantu pemerintah dalam mengatasi masalah transportasi.

Tahun ini, kata dia, sesuai dengan target yang ditetapkan oleh Kementerian BUMN serta menjadi bagian dari rangkaian HUT BNI ke-72, BNI akan memberangkatkan 7.500 pemudik melalui moda transportasi Bus, Kereta, dan Pesawat. Quota tiket untuk setiap moda transportasi tersebut adalah 6.250 Tiket untuk Bus Executive AC, 1.000 Tiket untuk Kereta Api Executive, dan 250 Tiket Pesawat Garuda Indonesia. “Berbeda dengan tahun sebelumnya, kali ini nasabah melakukan pendaftaran secara online untuk mendapatkan quota seat,” katanya.

Dari alokasi terssbut, untuk bus jurusan 7 kota besar di Jawa yaitu Cirebon, Purwokerto, Semarang, Surabaya, Malang, Yogyakarta, & Solo, serta 3 kota di Sumatera yaitu Palembang, Padang dan Lampung. Adapun untuk moda Kereta diperuntukan ke jurusan Yogyakarta, Solo, dan Surabaya. Khusus untuk pesawat, BNI menyiapkan tiket maskapai penerbangan Garuda Indonesia untuk tujuan Surabaya dan Solo.

Tambok menambahkan, selain sebagai program loyalty untuk nasabah, dalam program BNI Digimudik 2018 ini, juga akan memberikan fasilitas mudik gratis untuk para Santri, ustadz, ustadzah, serta karyawan pesantren yang berada di Jakarta, Surabaya dan Malang. BNI juga memfasilitasi para TKI yang ingin mudik, Pegawai outsourcing dan pensiunan BNI, serta institusi yang bekerjasama dengan BNI.

Perusahaan Anak

Untuk menambah kenyamanan pemudik, perusahaan anak BNI turut melengkapi kebutuhan mudik para nasabah, salah satunya melalui produk BNI Life Mudik yang memberikan asuransi jwa Optima Grup Protection kepada 7.500 pemudik, dimana seluruh premi sepenuhnya ditanggung oleh BNI Life.

Tahun ini, semua BNI Anak Perusahaan juga ikut berpartisipasi untuk memulangkan nasabah dan partnernya dalam BNI Digimudik 2018, seperti BNI Life, BNI Multifinance, BNI Asset Management, BNI Sekuritas, serta BNI Syariah. Khusus untuk BNI Syariah selain memulangkan nasabah dan partner turut meramaikan program mudik tahun ini dengan memfasilitasi perjalanan mudik secara gratis para Tahfiz dari Institut Ilmu Al Quran Jakarta serta para jurnalis baik media cetak, online, maupun televisi yang tergabung dalam Jurnalis Ekonomi Syariah (JES) beserta keluarga.

Moda transportasi yang diberikan untuk nasabah BNI Syariah adalah Kereta Api Executive tujuan Solo dan Surabaya. “Dengan adanya program sinergi BNI dengan perusahaan anak ini diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan para stakeholders dan dapat membina hubungan lebih baik lagi,” ujarnya. (son)

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button