HeadlineTeknologi

Berani Mimpi, Berani Mulai, Sribu Tawarkan Solusi Efektif untuk Bisnis dan Talent Profesional di Tengah Krisis

BISNISJAKARTA.co.id – Di tengah gelombang krisis yang melanda banyak bisnis startup dan tingginya unemployment di Indonesia, Sribu hadir dengan solusi efektif bagi bisnis dan profesional. CMO Sribu, Alexandro Wibowo mengatakan, dari sisi pengguna dan freelance, banyak layoff tingginya registrasi freelance. Sebulan sampai 2.000, tapi dari skill tidak tinggi.

“Pemberi kerja banyak yang komplain. Kita rencana buat Sribu Academy untuk meningkatkan kapabilitas freelance. Kita konsentrasi perubahan market dan freelance,” ungkapnya.

Lonjakan layoff yang baru-baru ini terjadi di berbagai startup menimbulkan kekhawatiran tentang keberlanjutan dan pertumbuhan bisnis. Banyak perusahaan yang kesulitan mencari alternatif selain pengurangan tenaga kerja dan langkah-langkah penghematan biaya. Sribu menekankan, ada strategi lain yang efektif untuk mendorong pertumbuhan bisnis tanpa harus melakukan pengurangan karyawan.

Salah satu strategi tersebut adalah memanfaatkan jasa talenta freelance melalui platform seperti Sribu. Dengan menggunakan layanan freelance, bisnis dapat mengakses berbagai keterampilan dan keahlian tanpa komitmen jangka panjang dari karyawan tetap. Pendekatan yang fleksibel ini memungkinkan perusahaan untuk meningkatkan operasi secara cepat, efisien, menghemat biaya operasional, dan mempertahankan tingkat produktivitas yang tinggi.

Dengan memanfaatkan jasa freelance di Sribu, Anda dapat mengakses keahlian yang Anda butuhkan tanpa harus menambahkan beban keuangan yang besar bagi bisnis Anda. Dengan demikian, Anda dapat fokus pada pengembangan bisnis dan memperluas jangkauan tanpa harus khawatir tentang keterbatasan internal tim.

Bagi individu berbakat yang terkena dampak layoff, Sribu menawarkan platform untuk melanjutkan perjalanan profesional mereka sebagai freelancer. Sribu menghubungkan para profesional berbakat dengan bisnis yang membutuhkan keahlian mereka, menyediakan transisi yang mulus ke dalam ekonomi freelance.

Menurut studi dari BPS (Badan Pusat Statistik), Indonesia menghadapi masalah signifikan dengan lebih dari 10 juta Gen-Z yang saat ini menganggur, tidak bekerja, atau tidak studi. Studi dari Bank Indonesia (BI) juga menyatakan bahwa selama selama 6 bulan ke depan, mencari kerja akan lebih sulit.

Dengan bergabung bersama Sribu, Gen-Z dapat memperoleh pengalaman praktis, mengembangkan keterampilan, dan berkontribusi pada perekonomian sambil melanjutkan studi atau minat pribadi lainnya. Semakin banyaknya perusahaan yang beralih ke model bisnis yang lebih fleksibel, permintaan akan talenta freelance terus meningkat.

Pada tahun ini, Sribu akan meluncurkan aplikasi dan website baru yang dirancang untuk meningkatkan pengalaman pengguna dan memudahkan akses ke layanan freelance.

Bersamaan dengan peluncuran ini, Sribu juga akan menggalakkan kampanye #Sribuinaja. Kampanye ini membawa pesan “Berani mimpi, berani mulai, selebihnya #Sribuinaja,” yang menggarisbawahi bahwa segala masalah dan kebutuhan bisnis dapat diselesaikan dengan Sribu.

Kampanye ini bertujuan untuk menginspirasi para pengusaha dan talenta muda untuk berani bermimpi dan memulai langkah mereka menuju kesuksesan.

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button