Mexico City ( Bisnis Jakarta ) – Pemuncak klasemen kejuaraan dunia Sebastien Ogier dari tim M-Sport mengajukan banding setelah pereli asal Prancis itu dilucuti empat poin bonus dari rely Meksiko pada Minggu, sehingga membuatnya hanya unggul empat poin dari pereli Hyundai Thierry Neuville di klasemen sementara.
Administrator mengenakan hukuman 10 detik kepada Ogier karena sengaja bersenggolan mobil di lap terakhir, di mana ia menjadi yang tercepat kedua.
Neuville mendapatkan poin bonus tambahan sebagai hasil dari penurunan peringkat Ogier dari lima besar etape, meninggalkan pemenang reli di 56 poin dan saingannya asal Belgia pada 52 poin setelah menjalani tiga putaran reli.
Rali berikutnya digelar di Corsica pada 5-8 April.(ant)