Ratusan Wanita Cantik Bersaing Menjadi Supermodel

JAKARTA (Bisnis Jakarta) – Acara melibatkan model-model serta desainer-desainer terbaik di Indonesia yang berkarya untuk fashion dan modelling digelar di Jakarta, 22-24 Januari 2018.

Didalam rangkaian El John modeling Week 2018 terdapat acara spesial yang ditunggu-tuggu pecinta pageant di Indonesia yakni The Supermodel Indonesia 2018. Ajang pencarian dan pembinaan model berbakat yang pemenang utamanya nanti akan dikirim ke ajang The Supermodel International 2018.

Kegiatan The Supermodel Indonesia 2018 diikuti 189 pendaftar yang telah diseleksi menjadi 40 peserta terbaik. Peserta The Supermodel Indonesia 2018 akan mengikuti beragam pelatihan dari El John Pageant, Pemenang The Supermodel Indonesia 2017, Moriska Momo, Fikar Adam Photography, Singapore Nu Model, serta pemateri terbaik lainnya.

Di hari pertama penyelenggara El John Modeling Week 2018, Founder and Chairman Yayasan El John Indonesia, Johnnie Sugiarto hadir memberikan arahan kepada para peserta The Supermodel Indonesia 2018. Kegiatan ini menjadi ajang pageant nasional awal tahun Yayasan El John Indonesia di 2018 yang memberikan semangat dan warna berbeda.

Ratusan desainer, puluhan Fotografer dan model-model terbaik disatukan dalam perhelatan El John Modeling Week 2018. Show Parade El John Modelling Week 2018 akan dilaksanakan pada 25-27 Januari 2018, sedangkan Grand Final akan dihelat pada 28 Januari 2018. Dengan konsep futuristik El John Modeling Week 2018 siap mewarnai blantika pageant Indonesia. (son)

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button