HeadlineProperty

Duo Jagoan Properti Berkembang karena Komitmen

Dalam perjalanan bisnis, pasangan ini memulai dengan memberanikan diri menjadi konsultan pemasaran untuk developer property, mulai dari kondotel, rumah cluster, komplek ruko, dengan strategi pemasaran aktif mulai dari puluhan sampai dengan ribuan unit bisa mereka transaksikan dalam 1 tahun, ini setara dengan 80-100 transaksi per bulan.

BISNISJAKARTA.co.id – Pasangan Sari Rijaya & Andre Utama tak terasa sudah menjalani 25 tahun di dunia properti. Pengalaman mulai dari posisi terbawah itulah yang membentuk kekuatan mereka, pasangan yang telah 28 tahun berjuang bersama dan dalam 18 tahun pernikahan tentunya telah melewati asam garam, dan segala bentuk ombak juga badai, banyak isu dan hal buruk menimpa kami tapi komitment kami bersama jauh lebih kuat dan bisa melewati semua hal tersebut.

Dalam perjalanan bisnis, pasangan ini memulai dengan memberanikan diri menjadi konsultan pemasaran untuk developer property, mulai dari kondotel, rumah cluster, komplek ruko, dengan strategi pemasaran aktif mulai dari puluhan sampai dengan ribuan unit bisa mereka transaksikan dalam 1 tahun, ini setara dengan 80-100 transaksi per bulan.

“Strategi di awal adalah mengganggap kami sebagai pembeli dan investor. Kenapa kami harus beli produk ini, ini hal dasar yang kami terapkan,” ungkap Sari Rijaya.

Sementara Andre Utama melengkapi, komitmen developer pada progress pembangunan dan cara bayar ringan menjadi daya tarik lainnya. “Kami telah terbiasa melakukan presale melalui fokus group discussion, ini membantu kami merancang produk yang benar diminati pasar,” ujar Andre Utama.

Tak hanya strategi pemasaran primary duo pasangan Sari & Andre ini juga telah diminta beberapa developer seperti Citra Swarna Group untuk membangun dan membesarkan divisi secondary unit. Divisi ini adalah komitmen developer untuk memastikan resale value kawasan mereka tetap terjaga, tentu dengan konsep dan pola management profesional, kami langsung bangun dan bentuk 3 kantor management khususuntuk kelola secondary di masing-masing kawasan developer tersebut.

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button