BEKASI (bisnisjakarta.co.id) – Striker Persija Jakarta, Michael Krmencik akhirnya bisa mencetak gol lagi untuk Persija usai paceklik gol. Golnya ke gawang Arema FC di babak kedua menjadi penanda kembalinya dirinya dalam daftar pemain yang mencetak gol, sekaligus mengunci kemenangan timnya atas Arema FC dengan skor 2-0 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (12/2) pada laga pekan ke-24 BRI Liga 1 2022/2023.
Sebelumnya striker asal Ceko ini melewatkan 13 pertandingan atau terakhir kali mencetak gol kala bertemu PS Barito Putera pada 11 September 2022. Tentunya hal ini membuat Krmencik bahagia. Kini sudah enam gol yang ia buat.
“Saya senang hari ini. Saya senang bisa cetak gol lagi. Kami bermain baik terutama lini belakang bermain sangat baik. Terima kasih juga Jak Mania yang selalu mendukung tim ini,” ujar Krmencik dalam situs resmi LIB.
Pemain yang akrab disapa Mikha ini tidak mengetahui kenapa dirinya absen lama dalam mencetak gol. Kini ia tidak mau memikirkan hal tersebut apalagi gol itu sudah didapatkannya.
“Tidak tahu kenapa. Saya selalu fokus di setiap pertandingan. Namun gol itu tidak terjadi,” tambahnya.
Bomber berusia 30 tahun itu pun sangat yakin hal tersebut jadi penanda keran golnya bakal mengalir kencang. Apalagi motivasinya juga bertambah karena kedatangan keluarganya yang baru saja tiba dari Ceko.
“Gol sangat penting karena ini bisa menambah motivasi untuk menambah pundi gol saya. Apalagi keluarga saya datang ke sini jadi motivasi tambahan untuk saya ke depannya,” tambahnya. *rah