
TANGSEL (Bisnis Jakarta) – Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mengaku saat ini masih kekurangan tenaga Pegawai Negeri Sipil (PNS). Pasalnya jumlah PNS yang ada jauh dari ideal yakni hanya 5.600 orang saja.
“Idealnya 8.000 orang namun hanya ada 5.600 makanya kami sudah lama mengajukan 1.000 orang lagi yang kami harapkan memenuhi dalam rekruitmen CPNS kali ini,” ungkap Eakil Walikota Tangsel, Benyamin Davnie kemarin.
Lebih lanjut Benyamin mengatakan, jumlah tersebut didasari dari berbagai latar belakang pendidikan. Saat ini yang banyak dibutuhkan dalam penerimaan CPNS ini adalah tenaga pendidik dan kesehatan.
“Saya tidak tahu jumlahnya tapi saya perkirakan lebih dari 300 orang untuk tenaga pendidik dan kesehatan selebihnya tenaga teknis dan administrasi,” imbuhnya.
Benyamin menambahkan saat ini masih sangat kekurangan tenaga PNS. Karena formasi yang dibutuhkan Pemkot Tangel selama ini tidak pernah sesuai dengan yang diberikan Kementrian Pendayagunaan Aparatur negara dan redormasi birokrasi.
“Tahun tahun sebelumnya kita ajukan 1000 hanya diberikan 200-250 orang. Makanya pemkot Tangsel sangat kekurnagan PNS,” tandasnya. (nov)