Cardiff Kontrak Pemain Sayap Murphy Dari Norwich

London ( Bisnis Jakarta ) – Cardiff City menandatangani kontrak berdurasi empat tahun untuk menghadirkan pemain sayap Josh Murphy dari Norwich City, klub mengatakan pada Selasa.

Murphy, yang mencetak tujuh gol dalam 41 penampilan untuk Norwich City di divisi lapis kedua Inggris Championship, meenjadi pemain pertama yang dikontrak manajer Cardiff Neil Warnock saat “Blue Birds” mempersiapkan diri untuk bermain di Liga papan atas Inggris (Premier League) musim depan.

“Josh adalah pemain yang sudah saya awasi selama bertahun-tahun dan sekarang dia sangat senang ketika berksesempatan bermain di sini,” kata Warnock kepada situs web Cardiff https://www.cardiffcityfc.co.uk/news/2018/june/done-deal–josh-murphy-signs-for-city.

“Saya pikir dia pada usia yang tepat sekarang dan yang terbaik masih akan datang … Dia menjadi target nomor satu saya sejak akhir musim lalu.” Rincian keuangan belum diungkapkan tetapi media Inggris melaporkan bahwa Cardiff membayar sekitar 10 juta pound (13,38 juta dolar AS) untuk mendatangkan Murphy yang berusia 23 tahun itu.(ant)

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button