Doa Bali United untuk Gunung Agung

DENPASAR (Bisnis Jakarta) – Meletusnya Gunung Agung mengundang simpati dari sejumlah kalangan. Tak terkecuali tim sepak bola professional yang berhome base di Bali. Dalam instagramnya tim Liga 1 Bali United mengajak seluruh masyarakat Indonesia, terutama penggila bola untuk memberikan doa agar bencana ini cepat berlalu.

“Dumogi Rahayu (Semoga Selamat Sentosa), mari berdoa bersama untuk saudara kita yang terkena musibah,” tulis akun media sosial Instagram resmi Bali United.

Unggahan tersebut juga mendapat banyak tanggapan dari para warganet yang mengikuti akun @baliunitedfc. Mereka memanjatkan doa untuk Bali agar selalu aman.

Gunung tertinggi di Pulau Bali yang terletak di Kabupaten Karangasem, Bali, beberapa saat lalu meletus keras dengan tinggi abu sekitar 2.000 meter, Senin (02/07/18), malam.

Bahkan data Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) berhasil merekam dengan seismograf kalau erupsi dengan amplitudo maksimum 24 milimeter terjadi sekitar tujuh menit 21 detik. (grd)

 

https://www.instagram.com/p/Bku2weQj0pH/?utm_source=ig_embed

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button