Tokoh Lintas Agama Serukan Lawan Terorisme

Istri mantan Presiden Abdurrahman Wahid (Gus Dur), Sinta Nuriyah (tengah) bersama Ketua Setara Institute Hendardi dan sejumlah tokoh lintas agama, profesi dan masyarakat adat yang tergabung dalam Gerakan Warga Lawan Terorisme menyatakan sikap terkait aksi kejahatan teror yang terjadi di Rutan Mako Brimob, Depok, hingga bom bunuh diri di tiga gereja di Surabaya, Rusunawa Sidoarjo, dan Polrestabes Surabaya, di Kantor Wahid Foundation, Jakarta, Selasa (15/5/18). Gerakan Warga Lawan Terorisme mengutuk keras tindakan terorisme dan menyatakan tekad bersama untuk melawan aksi terorisme yang telah menghancurkan nilai kemanusiaan dan menyebarkan rasa ketakutan, serta memecah belah bangsa.(Bisnis Jakarta/ADE)

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button