
SURABAYA (Bisnis Jakarta) – Rieke Diah Pitaloka turun gunung ke Surabaya untuk memenangkan Pasangan Calon Eri Cahyadi dan Armuji No Urut 1. Penyapaan dilakukan Oneng ini semakin menguatkan warga Surabaya dalam menggunakan hak suaranya pada 9 Desember 2020 mendatang.
“Surabaya patut berbangga, banyak hal sudah dilakukan oleh Pak Bambang DH, kemudian diteruskan menjadi lebih baik oleh Bu Risma dan sekarang akan diteruskan oleh Mas Eri Cahyadi dan Armuji.” Dalam sambutannya di Jambangan, Surabaya (23/11).
Sebagai Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Kota (Bappeko), kata Rieke, Eri dinilai sangat mengenal Surabaya dengan baik. Tata kota diperhitungkan secara matang, Surabaya harus dikelola dengan orang yang tepat. Oneng mencontohkan terkait bantaran kali yang berubah menjadi cantik.
“Bapak Ibu, Bu Risma sudah menjadikan daerah ini bersih. Coba lihat sungai dibelakang ini (kali surabaya) yang sangat bersih,” ungkapnya.
Dalam kampanya di beberapa titik, mulai bertemu relawan Eri Armuji di Petemon Sidomulyo IV Surabaya, dilanjutkan bertemu Relawan kawasan Surabaya Utara dan berakhir di Warga Stren Kali Jambangan. Politisi perempuan Dapil Jabar VII itu terus meminta agar warga tidak lengah dalam melakukan pencoblosan.
Dalam kesempatan keliling setiap daerah, kata Rieke menyampaikan Kota Surabaya juga menjadi contoh bagaimana toleransi kebinekaan itu bisa dipertahankan. *rah