Sugiman Layanto, Ketua Umum INSA Periode 2019-2023.

JAKARTA (Bisnisjakarta)-
INSA Indonesia menyelenggarakan Rapat Umum Anggota (RUA)  yang ke 17 tahun 2019 di Jakarta,  Jumat (29/11).

RUA yang mengangkat tema "Merajut Samudera Membangun Negeri" itu berjalan dengan baik dan lancar.

Agenda utama RUA adalah usulan perubahan AD/ART INSA Indonesia, pembahasan program kerja dan pemilihan Ketua Umum INSA periode 2019-2023.

Dalam agenda pemilihan, Sugiman Layanto, Managing Director PT Wintermar Offshore Marine, Tbk terpilih secara aklamasi sebagai ketua umum INSA periode 2019-2023.

Sedang Hadi Surya,  Pemilik PT Berlian Laju Tanker, Tbk terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Dewan Pengawas INSA periode 2019-2023. (son)

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button