Tangsel Bakal Miliki Pusat Peradaban Qur’an

TANGSEL – Kota Tangerang Selatan (Tangsel) bakal memiliki Pusat Peradaban Quran (Center of Quranic Civilization). Rencananya Pusat peradaban Quran tersebut akan didirikan di Kampung Belajar, Lembah Pinus Sasmita Jaya, Pamulang dengan menelan anggaran hingga 3 milliar rupiah, “Pembangunan Center of Quranic Civilization ini direncanakan akan tuntas maksimal dalam tiga tahun. Bangunan masjid dua lantai dengan lantai dasar sebagai sarana pendidikan, pengajaran dan aktivitas sosial kemasyarakatan itu menelan dana sekitar Rp3 miliar,” ungkap Ketua DKM Masjid Babussalam Ustadz Romlan Syukur.

Lebih lanjut Ustad Romlan mengatakan, nantinya di pusat peradaban tersebut akan dibangun kelas-kelas kajian dan pengajian rutin tematik. Ada juga bimbingan khusus anak usia dini, bimbingan remaja, pengajian kaum ibu, kursus-kursus kecakapan hidup dan sebagainya. “Untuk dananya kami urunan, tentu berbahagia apabila ada hamba Allah yang membantu, demikian juga pemerintah. Kami berharap pembangunannya bisa lancar, syukur jika bisa lebih cepat karena pemanfaatan yang mendesak,” imbuhnya.

Rencana pembangunan peradaban Quran ini mendapat respon positif sejumlah kalangan. Salah satunya dari dosen UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Dr Siti Napsiyah Ariefuzzaman. “Gagasan kampung belajar saja sudah menunjukan cita-cita ideal sebagai perwujudan long life education. Apalagi pembobotan nilai agama melalui pembangunan pusat peradaban Quran, ” katanya.

Lebih lanjut Dr. Siti mengatakan, pembangunan yang diprakarsasi DKM Masjid Babussalam dan warga perumahan Lembah Pinus itu sudah seharusnya didukung pemerintah setempat. “Beruntunglah pemerintah mempunyai warga yang kreatif dan inovatif dalam kebaikan. Pemerintah harus mendukung dan membantu terwujudnya fasilitas Center Of Quranic Civilization itu,” tandasnya. (nov)

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button