Wozniacki Melaju Ke Putaran Ketiga Prancis Terbuka

Paris ( Bisnis Jakarta ) – Juara Australia Terbuka Caroline Wozniacki tidak mengalami kesulitan pada Rabu ketika ia menang 6-1, 6-0 atas Georgina Garcia Perez untuk mencapai putaran ketiga Prancis Terbuka.

Dengan tiga pertandingan pertama dijadwalkan dimainkan di Lapangan Philippe Chatrier pada hari keempat turnamen lapangan tanah liat ini — dan total semuanya menghabiskan waktu delapan jam 46 menit — Wozniacki bahkan telah meninggalkan arena sebelum pukul 7 malam waktu setempat.

51 menit kemudian, unggulan kedua asal Denmark ini telah memberikan jabat tangan hiburan kepada petenis Spanyol Garcia Perez, setelah ia memastikan pertemuan di lapangan tiga dengan pemenang duel antara sesama petenis Prancis, Alize Cornet dan Pauline Parmentier.(ant)

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button