
JAKARTA (Bisnis Jakarta) – Seperti tahun-tahun sebelumnya, tahun ini Universitas Budi Luhur kembali menyelenggarakan Japanese Seminar Series (JSS) yang mengambil tema The Role of Japanese Cultural Values for Innovation. Seminar ini akan diadakan dalam 6 seri yakni pada 11 Oktober 2017 – 29 November 2017.
Pada seri pertama yang dibuka Rektor Universitas Budi Luhur, Prof. Dr. Sc.Agr. r, Didik Sulistyanto menghadirkan narasumber Minister, Kedutaan Besar Jepang di Indonesia Ryo Nakamura yang membawa materi Membangun Jepang dan masyarakat, serta pentingnya hal ini bagi Indonesia, Bertindak selaku moderator, dosen Fakultas Ilmu Komunikasi dan dosen Magister Ilmu Komunikasi Program Pascasarjana Universitas Budi Luhur, Jakarta, Denik Iswardani Witarti, Ph.D..
Selain Rektor Ir, Didik Sulistyanto, Seri pertama seminar juga dihadiri Ketua Pengurus Yayasan Pendidikan Budi Luhur Cakti, Kasih Hanggoro, M.B.A. Direktur Alademi Sekretari Budi Luhur, Fenti Sofiani, S.Pd, M.M, para Deputi Rektor, para Dekan Fakultas, para Wakil Dekan, dan para Ketua Program Studi di lingkungan Universitas Budi Luhur dan Akademi Sekretari Budi Luhur, para dosen dan mahasiswa Universitas Budi Luhur dan Akademi Sekretari Budi Luhur.
“Untuk seri kedua hingga keenam dari Japanese Seminar Series 2017 Universitas Budi Luhur direncanakan diadakan di tempat yang sama yaitu di kampus Universitas Budi Luhur, Jakarta,” ungkap Didik Sulistyanto yang didampingi Ketua Panitia sekaligus International Officer Universitas Budi Luhur Ririt Roeswidiah.
Pada seri selanjutnya, yang digelar pada Senin, 23 Oktober 2017, dengan narasumber President Director PT Amerta Indah Otsuka. Sedangkan Seri ketiga, pada Rabu, 8 November 2017, akan hadir Regional Manager, Indonesia Japan Airlines sebagai narasumber.
“Pada seri keempat yang digelar Kamis, 16 November 2017 akan menghadirkan narasumber President Director PT Yaskawa Electric Indonesia dan Seri kelima pada Rabu, 22 November 2017 dengan narasumber President Director PT Fujifilm Indonesia, serta terakhir Seri keenam yang digelar Rabu, 29 November 2017 menghadirkan narasumber, President Director PT Kawai Indonesia,” tambah Didik.
Menurut Ketua Panitia Ririt Roeswidiah, kegiatan ini rutin diadakan setiap tahun oleh Universitas Budi Luhur dengan mengundang pembicara atau pimpinan perusahaan-perusahaan dari Jepang di Indonesia dan salah satu pimpinan dari Kedutaan Jepang di Indonesia.
Peserta dari setiap seri seminar selain dihadiri oleh Pimpinan Yayasan Budi Luhur Cakti, dan staf dosen Universitas Budi Luhur dan Akademi Sekretari Budi Luhur, juga dihadiri oleh para mahasiswa dari kedua lembaga perguruan tinggi tersebut. (grd)