Bandara Kualanamu dan Minangkabau Menuju Pentas Asia

TANGERANG (Bisnis Jakarta) – PT Angkasa Pura II menggelar kegiatan Airport Excellence In Safety bekerjasama dengan Airport Council International (ACI) di Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) Tangerang, Senin (16/7). Kegiatan tersebut bertujuan untuk review keamanan serta mengaudit aspek-aspek keselamatan penerbangan yang dikelola AP II yakni Bandara Internasional Kualanamu dan Bandara Internasional Minangkabau.

Direktur Utama AP II Muhammad Awaluddin mengatakan, berpartisipasinya PT Angkasa Pura II dalam Apex in Safety untuk memperkuat visi menjadi salah satu dari sepuluh bandara terbaik di Asia. “Kita harapkan untuk keamanan di Bandara Kualanamu dan Minangkabau dapat di audit setingkat dengan bandara internasional untuk menjadikan salah satu bandara yang terbaik di Asia,” ujar Awaluddin.

Awaluddin menjelaskan, pihaknya menjalin kerjasama dengan ACI sekaligus untuk memberikan pengalaman prospektif sisi udara, runway safety, dan apron safety. “Kami selalu tekankan (safety) itu dari rekomendasi pengalaman ACI untuk dua bandara tersebut. Enggak ada airport yang sempurna dan pasti ada kekurangannya. Artinya harus bisa mengantisipasi,” katanya.

Lanjutnya, banyaknya lalu lalang penumpang di bandara tiap harinya, mengharuskan pihaknya untuk meningkatkan keselamatan lebih agar lebih baik. “Kita ingin belajar banyak tentang bagaimana manajemen kita dapat memperbaiki proses tingkat keselamatan yang lebih baik. Saya datang kesini untuk berikan perhatian banyak untuk keselamatan, karena keamanan adalah tujuan utama,” ungkap Awaluddin.

Awaluddin menambahkan, pihaknya pun tengah fokus untuk merubah sistem airport yang dikelolanya dengan sistem teknologi digitalisasi. “Kita berusaha mencoba sistem teknologi dengan digitalisasi untuk mendapatkan 40 juta traffic penumpang pada tahun 2022. Karena, pada bandara yang kami kelola terdapat peningkatan pula pada perpindahan penumpang. Untuk digitalisasi akan kita lakukan pada transportasi baik seperti penjadwalan penerbangan pesawat,” pungkasnya. (son)

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button